Sastra dan Humaniora

Senin, 13 Apr 2020 | 06:20:59 WIB


Fakultas Sastra adalah salah satu diantara tujuh fakultas yang ada di lingkungan Universitas Islam Makassar di luar daripada Pasca Sarjana. Dimana Fakultas Sastra ini berdiri sejak peralihan nama kampus STIP/STID Al-Gazali ke Universitas Islam Makassar (UIM) pada tanggal 6 Juni 2000. Pada awal berdirinya Fakultas Sastra membina beberapa jurusan diantaranya Sastra Inggris, Sastra Indonesia dan Sastra Arab, namun seiring dengan perkembangnya sampai saat ini hanya Jurusan Sastra Inggris yang baru terakreditasi dengan SK Akreditasi oleh BAN PT No. 002/BAN-PT/Ak-XII/S1/IV/2009. Adapun jurusan baru yang rencana kami buka diantaranya; Jurusan Pendidikan Guru dan Sekolah Dasar (PGSD), Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris dan Jurusan Pendidikan Bahasa Indonesia.  Adapun tenaga pengajar Fakultas Sastra UIM berkualifikasi S2, S3, dan Guru Besar baik sebagai dosen tetap Yayasan, Dipekerjakan, maupun dosen Luar Biasa dari UNHAS dan UNM.

VISI :
Pada tahun 2020 menjadi Lembaga Pendidikan Tinggi yang unggul dalam bidang Ilmu Pendidikan dan Sastra, adaptif terhadap perkembangan Iptek berasaskan nilai-nilai Aswaja dan berbasis kearifan lokal.

MISI :
a. Menyediakan sarana dan lingkungan yang kondusif dan demokratis bagi pelaksanaan kegiatan pembelajaran yang efektif dan efesien.
b. Melaksanakan dan meningkatkan kualitas pendidikan dan pengajaran dalam bidang ilmu pendidikan sastra (Pendidikan 
    Guru Anak Usia Dini, Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Pendidikan Bahasa dan Sastra Inggris, Pendidikan Bahasa dan 
    Sastra Indonesia, dan sastra Inggris) dengan menggunakan kurikulum yang aplikatif dan inovatif serta 
    memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi.
c. Mengembangkan kegiatan penelitian dalam bidang Ilmu Pendidikan dan Sastra yang berkualitas, kritis, kreatif, realistik, Islami dan berbasis kearifan lokal dengan mengoptimalkan pemanfaatan teknologi informasi.
d. Mengembangkan kegiatan pengabdian masyarakat dengan berorientasi pada pemberdayaan masyarakat lokal yang 
    berwawasan global dan memerhatikan asas kemanfaatan yang maksimal untuk masyarakat.
e. Mengupayakan publikasi hasil penelitian dan pengabdian masyarakat melalui Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Islam Makassar.
f. Meningkatkan kualifikasi SDM baik Dosen, Karyawan maupun Mahasiswa, khususnya kemampuan berbahasa Inggris sebagai bahasa internasional dengan mengoptimalkan pemanfaatan fasilitas Lembaga Pusat Bahasa Universitas Islam Makassar, dan
g. Menjalin kerjasama saling menguntungkan dengan pihak-pihak terkait dalam rangka meningkatkan mutu lulusan.
 
MANAJEMEN :
 Dekan : Dr. A. Muh. Irawan, SS., M.Hum., Ph.D. 
 Wakil Dekan I : Dahniar, S.Pd., M.pd
 Wakil Dekan II : 
 Wakil Dekan III : Djaenab, S.Ag., M.Ag
 KPS. Sastra Inggris : Muh. Taufik, SS., M.Hum
 KPS. Perpustakaan & Sains Informasi : 

 

 Kepala Laboratorium : A. Syurganda, SS., M.Hum
 Kepala Tata Usaha    : Nurhaedah, S.Km

  

Fakultas Sastra memiliki 2 program studi diantaranya :
a. Sastra Inggris
b. Perpustakaan dan Sains Informasi

 

Untuk informasi detail silahkan mengunjungi website official Fakultas Sastra & Humaniora atau dapat melalui email Fakultas Sastra : faksastra@uim-makassar.ac.id